Chang Min membelai rambut Jin Hee yang masih tertidur gara2 teler. Setelah menyelimuti Jin Hee, Chang Min dihubungi perawat cantik. Ada pasien membutuhkan perawatan.
Ternyata pasiennya adalah Gook, anak Gwang Soo - Jin Hee. Chang Min memeriksa Gook dan membuat diagnosanya jika Gook terkena radang tenggorokan dan bertanya apa Gwang Soo sudah memberi obat? Gwang Soo menyatakan belum dan menjelaskan jika dirinya tidak tahu apa ada obat di rumah atau tidak. Saking paniknya dia langsung melarikan Gook ke rs. Dia juga menceritakan sedikit jika kakak iparnya adalah seorang dokter - tapi belum memberitahu nama kakak iparnya itu.
Dr. Gook dan Ji Hye naik mobil bersama dan sampai di parkiran. Ji Hye menerima telepon dari seseorang yang sepertinya mengabarkan ada yang sakit. Lalu, setelah turun dari mobil, Ji Hye menghubungi ibunya dan bertanya Ji Min sakit apa. Setelah mendapat informasi ibunya tidak apa2, Ji Hye menghubungi pihak rs kembali.
Dr. Gook membuka pintu ruang istirahat yang gelap. Dia tidur begitu saja satu kasur dengan Jin Hee yang masih tak sadarkan diri.
Chang Min terkantuk2 saat mengecek kondisi pasien. Saat kepalanya terkulai, Chang Min sadar dan bangkit dari duduknya. Dia mengeluhkan punggungnya sakit gara2 menggendong Jin Hee.
Jin Hee bergerak2 dan mengusel2 dr. Gook yang juga sudah terlelap. Bahkan, Jin Hee menganggap dr. Gook guling, hahaha...
Paginya...
Seorang dokter yang menangani pasien yang ditunggui Chang Min datang dan mengizinkan Chang Min pergi. Chang Min kemudian teringat pada Jin Hee yang masih ditinggalnya di ruang istirahat. Chang Min berlari-lari.
Dr. Gook dan Jin Hee masih tidur satu ranjang. Ketika terdengar bunyi alarm, keduanya terbangun bersamaan. Jin Hee menyadari di sebelahnya ada dr. Gook, menengok. Dr. Gook juga menyadari di sebelahnya ada Jin Hee. Mereka terdiam. Saat itu, Chang Min membuka pintu. Jin Hee berteriak! Dr. Gook berteriak! Chang Min berteriak!
Jin Hee yang sudah mengenakan pakaian magang menyesali bagaimana dia bisa tidur satu ranjang dengan dr. Gook. "Alkohol adalah musuhku!" kata Jin Hee. Dia mengingat2 kenapa bisa tidur di ruang istirahat. Kemudian, sadar jika Chang Min-lah yang membawanya ke ruang istirahat.
"Kau benar2 tidak tahu? Kau tidak tahu apa2?" tanya dr. Gook kepada Chang Min.
Chang Min mengaku tidak tahu apa2. Dr. Gook bertanya mengapa Chang Min datang. Chang Min mengaku ingin tidur. Dr. Gook kemudian menemukan kaos kaki Jin Hee dan mengantonginya. Chang Min sepertinya ingin melarang hal tersebut tapi tidak berani. Lalu, dr. Gook beranjak dan menyuruh Chang Min tidur tapi tidak di tempat tidurnya.
Waktu dr. Gook berjalan, Chang Min melihat ada permen karet - yang sebelumnya menempel di rambut Jin Hee - ada di celana belakang dr. Gook.
Jin Hee mencari2 kaos kaki. Dia menduga terbawa dr. Gook.
Ah Reum dan Young Ae datang. Mereka menanyakan tumben Jin Hee sudah datang. Jin Hee berdalih jika dirinya datang cepat. Tapi, Ah Reum tidak percaya dan berkata sepertinya Jin Hee tidak pulang. Jin Hee mengaku.
Young Ae memberitahu jika Jin Hee dicari oleh Ji Hye. Jin Hee menggumam apakah itu gara2 dia tidur dengan dr. Gook? Gumaman itu membuat dua temannya menoleh kepadanya.
Chang Min mencoba istirahat. Dia melihat bekas tempat tidur dr. Gook dan Jin Hee yang belum dirapikan. Dan menjadi kesal sendiri.
Jin Hee datang menemui Ji Hye. Belum ditanyai macam2 Jin Hee mengaku jika dia tidak sengaja tidur di tempat tidur dr. Gook. Padahal Ji Hye tidak mau mengatakan hal tersebut. Dia hanya menekankan supaya Jin Hee tidak membuat masalah lagi setelah surat pemecatannya dibatalkan.
Ji Hye kemudian bertanya, "Kau tidur dengan dr. Gook?"
Jin Hee yang sedang berjalan sendirian menjadi kesal. Begitu melihat dr. Gook sedang menunggu lift, Jin Hee berjalan mengendap2 dan mencari lift yang lain sambil menutupi kepalanya. Ketika pintu lift terbuka, Jin Hee mengira dr. Gook tidak melihatnya dan langsung masuk ke lift. Tapi begitu pintu lift mau ditutup, sebuah tangan menahannya. Pintu lift terbuka. Ternyata itu adalah dr. Gook. Jin Hee cuma cengok melihatnya. Dr. Gook juga tetap cool.
Tanpa menengok dr. Gook bertanya apa Jin Hee minum semalam. Dan mengapa tidur di ruangan istirahat pria, bukannya wanita. Apa Jin Hee tidak suka? Jin Hee cuma bisa minta maaf. Lalu, Jin Hee melihat permen karet di celana dr. Gook.
Sekeluarnya dari lift, Jin Hee mencoba memberitahu dr. Gook bahwa ada sesuatu menempel di celananya. Jin Hee mencoba membersihkannya. Tepat di saat bersamaan, Ji Hye dan Chang Min berjalan ke arah mereka. Semua orang menjadi kikuk.
Chang Min lalu mengajak Jin Hee ke atap gedung untuk membicarakan hal ini. Jin Hee langsung menuduh jika Chang Min-lah yang membawanya tidur di ruangan istirahat.
Chang Min bertanya apa Jin Hee menyukai dr. Gook? Jin Hee menjawab kalau iya memang kenapa?
Young Gyu mengintip Ah Reum yang berjalan membawa barang2. Kemudian, dia menyambut Ah Reum dan membawakan barang2nya. Tiap kali Ah Reum membawa barang2, Young Gyu dengan senang hati membawakannya sambil mesam-mesem.
Membuat semua orang menjadi terheran2, termasuk Ah Reum sendiri.
Chang Min duduk sambil kesal atas peristiwa yang terjadi semalam. Young Gyu datang membawa sekaleng minuman. Baru mau diminum, Chang Min merebutnya.
Chang Min mengatakan jika dadanya sangat sakit. Young Gyu bertanya apa itu karena diare. Lalu, gantian Young Gyu yang berkata jika sehari ini dadanya yang terasa panas. Chang Min bertanya apa itu karena jantung. Young Gyu berkata bukan.
Chang Min kesal lagi dan merebut kaleng minuman Young Gyu lagi. Kemudian, meminumnya sampai habis. Young Gyu berteriak jika dia belum minum satu teguk pun.
Ibu Jin Hee sedang meracik sesuatu saat menatap Gwang Soo dan Gook. Ibu Jin Hee ngomel2 kenapa Gwang Soo tidak mencarikannya klien untuk datang ke tokonya. Gwang Soo beralasan jika ibu mertuanya mau momong Gook pasti dia akan mencarikan klien untuknya. Ibu Jin Hee berkata itu tugas ibunya.
Gook menangis. Gwang Soo panik. Ibu Jin Hee menggendong Gook dan bertanya katanya sudah turun panasnya.
Gwang Soo tergopoh2 masuk ke rs. Dia berteriak meminta dokter yang menangani Gook untuk menemuinya sebab Gook panas lagi. Ji Hye yang sedang ada di situ segera menangani.
Ji Hye mendiagnosa jika bayi Gook terkena Purpura. Kondisinya darurat sekarang. Ji Hye memerintahkan perawat untuk memanggil dr. Gook. Chang Min yang datang kemudian dimarahi Ji Hye atas kesalahan diagnosanya.
Gwang Soo juga tidak terima atas kesalahan itu segera mengcengkeram kerah Chang Min. Lalu, menghajarnya. Jin Hee yang melihat pertengkaran tersebut segera memisahkan keduanya dan melihat dengan prihatin.
Di ruang UGD, dr. Gook datang. Lagi2 Chang Min kena semprot atas kesalahan diagnosanya. Dr. Gook bertanya kepada Ji Hye bagaimana ibu bayinya. Ji Hye menjelaskan jika ibu sang bayi tidak bisa datang.
Jin Hee membawakan obat pada Gwang Soo yang sedang menunggu di ruang tunggu. Gwang Soo mengatakan dirinya tidak sakit. Jin Hee menjelaskan jika itu adalah bakteri menular, jadi Gwang Soo mesti meminum obat itu untuk mencegah penularan pada orang di sekitarnya.
Gwang Soo menangisi anaknya. Jin Hee menjelaskan jika Gook menderita Menghitis yang bisa disembuhkan dengan antibiotik. Gwang Soo bertanya apa kemungkinan terburuk yang bisa dialaminya. Jin Hee mengatakan efek samping jangka panjang bisa menyebabkan kerusakan saraf dan organ. Tapi, kemungkinan untuk sembuh sangat tinggi.
Gwang Soo menyesalkan apa yang sudah terjadi. Jin Hee membela Chang Min dengan mengatakan bahkan dokter spesialis pun ada kemungkinan luput. Sebab, sulit membedakannya dengan flu biasa.
No comments:
Post a Comment
Terima Kasih telah membaca blog saya